Agenda: Forum Perjuangan Seniman Sumatera Barat Kembali Gelar Panggung Ekspresi dan Orasi Budaya
Acara ini menjadi ruang bagi para seniman untuk menyuarakan pemikiran dan kegelisahan mereka terkait perkembangan kesenian dan kebudayaan di ranah Minang.

PADANG, MAJALAHELIPSIS.ID — Forum Perjuangan Seniman Sumatera Barat kembali menggelar Panggung Ekspresi dan Orasi Budaya pada Selasa (25/2/2025) pukul 20.00 WIB mendatang di Lapangan Parkir Taman Budaya Sumbar, Jalan Diponegoro, Kota Padang.
Acara itu menjadi ajang bagi para seniman untuk bersilaturahmi sekaligus menyikapi sejumlah isu seni dan budaya di Sumatera Barat.
Berbagai bentuk pertunjukan seni turut meramaikan acara ini. Beberapa penyair Sumatera Barat, seperti Andria C. Tamsin, Kurniawati, M. Isa Gautama, Ishak Fahmi, Yenni Ibrahim, dan lainnya membacakan puisi karya mereka.

Selain itu, Muslim Noer menampilkan dramatic poetry yang akan memikat penonton. Sisi humor juga hadir melalui penampilan stand-up comedy dari Kapunduang Grup. Sementara itu, IKOBANA Acoustic, dengan formasi yang dipimpin Ikshan Rosa, membawakan musikalisasi puisi.
Salah satu segmen penting dalam acara ini adalah orasi budaya yang disampaikan sastrawan dan akademisi Prof. Dr. Harris Effendi Thahar, M.Pd.
Tak hanya pertunjukan seni, acara itu juga diramaikan dengan live painting art yang dipersembahkan oleh perupa ternama seperti Herisman Tojes, John Hardi, dan Zoel Manix.
Ketiga seniman ini menciptakan karya seni secara langsung di hadapan penonton, menghadirkan pengalaman estetika yang mendalam.
Panggung Ekspresi dan Orasi Budaya yang rutin diselenggarakan oleh Forum Perjuangan Seniman Sumatera Barat tersebut bukan sekadar hiburan semata.
Lebih dari itu, acara ini menjadi ruang bagi para seniman untuk menyuarakan pemikiran dan kegelisahan mereka terkait perkembangan kesenian dan kebudayaan di Ranah Minang.
Adanya kegiatan seperti ini diharapkan ekosistem seni di Sumatera Barat makin berkembang dan mendapat perhatian yang lebih besar dari berbagai pihak.
Ikuti tulisan-tulisan Majalahelipsis.id di media sosial Facebook dan Instagram. Dapatkan juga produk-produk yang diproduksi Sekolah Menulis elipsis seperti hoodie, kaus, atau buku. Khusus pelajar, mahasiswa, dan kalangan umum berstatus pemula yang berminat belajar menulis kreatif dapat mengikuti kelas di Sekolah Menulis elipsis. Hubungi Admin di nomor WhatsApp 0856-3029-582.
Penulis: Muhammad Subhan
Editor: Abi Pasya